Sabtu, 14 Maret 2020

Preschool di Galaxy Bekasi, Kids Republic, Kidea, Little Avery

 

Tiga nama sekolah preschool di galaxy ini memiliki kesamaan dalam metode Montessori nya. Dari segi biaya cukup bersaing, namun saya yakin sama bagusnya dari segi facilitas Montessori, hal ini bisa terlihat di Instagram mereka yang cukup jelas. Kenapa saya katakan dari Instagram? Karena ketika saya visit, saya menjaga privacy sekolah dengan tidak mengambil dokumentasi berlebihan. 

Sejauh ini saya tertarik dengan Kids Republic, sebuah TK Montessori yang memiliki sekolah pusat di Cipinang Jakarta Timur. Di Cipinang sendiri memiliki fasilitas yang bagus dan biaya sekolahnya menurut saya cukup mahal. Tapi untuk di galaxy ini, masih menggunakan bangunan ruko, jadi masih tergolong sedang. 

Ekstrakulikulernya sendiri ada banyak, salah satunya renang, dan murid Kids Republic galaxy, sebulan sekali renang di sekolah pusat. 

Dengan SPP Rp. 1.550rb dan uang masuk sekitar 11 juta belum termasuk SPP, merupakan harga yang masih reasonable dengan jam sekolah setiap hari, Senin-Jumat pukul 08.30-12.00. Sayangnya quota nya terbatas dan masih waiting list. 

Pilihan lain adalah Kidea. Sekolah Montessori yang juga memiliki cabang dimana-mana. Memiliki gedung sendiri dan beberapa ekstrakulikuler, termasuk renang. Kalau untuk Kidea galaxy, renang nya di Kemang Pratama, kebayangkan repot antar jemputnya kalau bukan area rumah. 

Waktu sekolah juga setiap hari, namun hanya pukul 08.00-10.00 dengan biaya SPP Rp. 1.417rb dan uang masuk Rp. 7jt sudah termasuk SPP. Mama anak 1, bisa banget jadi pilihan, sembari anak sekolah, mama bisa me time atau kumpul-kumpul di area galaxy. 

Berikutnya adalah Little Avery, bisa dilihat segala aktivitasnya di Instagram. Little Avery juga memakai gedung sendiri dan biaya SPP nya paling murah yaitu Rp. 970rb. Sekolahnya pun senin-Jumat dengan waktu sekolah sama dengan Kidea yaitu 08.00-10.00. Bulan maret 2020 ini ada diskon development fee menjadi 7 jutaan.

Kalau area rumah saya disekitar galaxy, banyak sekali pilihan yang belum saya ketahui. Tapi menurut saya, bisa di trial dulu anaknya, dan dilihat di sekolah mana anak paling enjoy. 

Pembahasan diatas pasti tidak sempurna, karena hanya dari sudut pandang saya dalam memilih Preschool/playgroup untuk anak saya yang berusia 3 tahun di tahun ajaran 2020/2021. Jika mama belum puas, silahkan datang langsung untuk melihat fasilitas nya dan bisa menghubungi kontak yang ada di Instagram mereka, karena saya hanya menulis gambarannya. 



Jumat, 13 Maret 2020

Fullday Preschool/ Playgroup TK Islami di Duren Sawit dan Kalimalang Jakarta Timur

 Orang tua mana yang tidak bercita-cita anaknya menjadi anak soleh dan solehah? Makanya saya pingin Kio ditanamkan agama sejak kecil dan saya memilih sekolah Islam. 


Ada dua preschool di daerah Kalimalang Jakarta Timur yang menarik minat saya untuk datang. Sebenarnya keduanya relatif berbeda, karena satu berbasis daycare dan preschool dan satunya preschool fullday. Kebayangkan cocok banget buat orang tua bekerja, kalau anak di asuh ART belum tentu bisa di didik dengan baik, tapi kalau ada budget untuk memasukkan anak ke daycare atau sekolah, alangkah lebih baiknya.

Kenapa seorang IRT seperti saya berminat dengan full day school? Karena saya tidak memiliki ART apalagi saat ini memiliki bayi usia 5 bulan, saya berpikir, daycare atau full day school ini bisa menjadi partner saya dalam membesarkan anak. 

Berbicara tentang partner, saya suka dengan tagline daycare bernama Bulan Bintang Preschool & Daycare yang berlokasi di Duren Sawit ini, "the golden age partner". Saya datang kesana saat adzan dzuhur, dimana anak-anak sedang sholat dzuhur berjamaah. Bunda gurunya perempuan semua dan baik-baik. Ada selogan Islamic Montessori preschool dan daycare karena permainan yang mereka miliki semuanya aparatus Montessori. Visi misinya jelas, hafalan juz amma dan rasuluallah sebagai tauladan. Jadi Montessori nya sendiri digunakan sebagai alat calistung, motorik dan bahasa. Tidak ada seragam karena memang seperti di rumah. Sehabis sholat dzuhur mereka tidur siang, karena sudah makan siang sebelum sholat tadi. Dari segi biaya memang bukan daycare biasa, makanya ada harga Ada rupa. Pengasuh dan bunda gurunya saya lihat ada banyak, jadi tidak perlu khawatir anak tidak terurus. 

Sayangnya untuk preschool sendiri, dimulai dari usia 3.5 tahun, berarti anak saya masih terlalu kecil karena Juni besok saja baru 3 tahun. Kalau untuk daycare, bisa dimulai usia 20 Bulan. 


Lalu preschool fullday yang menjadi minat saya adalah Jakarta Islamic School. Di mulai dari usia 3 tahun, mereka membuka program playgroup, dimana anak bisa memilih untuk full day atau half day. Untuk fullday playgroup, masuk pukul 08.00-13.30. Untuk fullday TK, masuk pukul 08.00-14.30.
Jakarta Islamic School ini merupakan sekolah billingual yang memakai metode dari Australia, Singapore dan Malaysia. 

Kelas fullday nya sendiri juga memiliki kegiatan tidur siang, jadi layaknya daycare, makanya selogannya School Like A Home. Berbeda dengan sekolah lain, di sekolah ini tidak ada trial. Sekolahnya sendiri sudah lengkap dari jenjang playgroup hingga SMA. Untuk orang tua bekerja pun bisa menjadi altternarif, karena pengasuh atau ART di rumah tidak lagi dititipkan anak full seharian.. 

Kamis, 12 Maret 2020

TK Montessori di Pondok Kelapa, Bintara Bekasi Barat dan Jatibening

 

Montessori adalah sebuah metode edukasi yang banyak diminati oleh orang tua saat ini. Metode ini menganut "follow the child" dimana anak bebas memilih ketertarikannya, tapi tetap dengan keteraturan dan disiplin dalam berkegiatan. Kio pun sudah sering mengikuti Kelas Montessori yang juga pernah saya review. 

Sepertinya anak saya pun jatuh cinta dengan pengajaran Montessori ini. Sebagai pilihan saya dalam memilih sekolah, saya juga menominasikan preschool Montessori di area rumah saya. Yaitu, Global Prestasi Kids, Bumi Preschool yang letaknya di Bintara Bekasi, masih arah kalimalang atau setelah pasar sumber arta, dan Montessori Private School di Jatibening. 

Kenapa dengan ketiga sekolah ini? Mari sedikit saya bahasa. Kalau Bumi Preschool, dia paling dekat dengan rumah saya, bisa hanya di antar motor, kecuali saat hujan. Awal tahun lalu, Kio sudah pernah berkunjung, dia pun menyukai suasana kelasnya. Hoomy seperti di rumah, teman-teman dan gurunya juga baik. 

Untuk sekolah preschool nya, masuk setiap hari, Senin-Jumat pukul 09.00 - 12.00, lumayan tidak terlalu pagi untuk persiapan sekolahnya. Saya rasa sekolah tiap hari juga baik untuk pembiasaan dia agar lebih teratur. Biaya uang masuk sekitar Rp. 12 juta, dan SPP 800 ribu. Lumayan worth it karena menurut saya sekolahnya sudah sangat lebih baik daripada sebelumnya hanya di sebuah ruko. Tapi untuk hasil dari anaknya sendiri, balik lagi kemasing-masing ya. 

Lalu Montessori Private School, haduh kalau lihat instagramnya saya sih sudah mupeng ya. Dari kegiatan anak-anak, lokasi dan suasana sekolahnya, sepertinya sangat mewakili karakter Kio. Ada jenjang sampai Sekolah Dasarnya juga. 

Namun saya belum sempat, berkunjung ke sekolah ini, masih menimbang-nimbang karena preschoolnya sendiri, sekolah setiap hari tapi hanya 2 jam, dimana kalau dari segi jarak, saya harus menunggu di sekolah saja, pulang pun nanggung. Biaya nya uang masuknya masih relatif sama dengan Bumi, hanya saja SPP nya Rp. 1.8 juta 😁

Untuk biaya dengan metode Montessori ini memang kisarannya seperti itu. Saya juga pernah mengunjugi stand Global Prestasi School (GPS) Kalimalang, tapi brosurnya hilang, karena menurut saya, masih terbilang mahal untuk sebuah preschool. 

Tapi GPS punya sister school di Pondok Kelapa, Kio pernah trial disana yaitu Global Prestasi Kids berlabel Montessori. Disini saya belum jelas aplikasi Montessori nya, karena saat trial, murid preschool/playgroup sedang membuat prakarya lampion. 

Kio sendiri kurang suka dengan ruang Kelas yang sempit, jadi dia tidak bertahan lama di ruang Kelas. Guru-gurunya sangat baik dan perhatian. Saya banyak berbincang dengan miss-miss nya. 
Area playground nya juga terbatas, saya takut Kio menabrak teman-teman atau kakak-kakak TK, karena dia tipe anak yang suka bergerak sekali. Sekolah GPS ini memang berupa rumah di komplek Pondok Kelapa, jadi memang tempatnya tidak besar namun cukup bersih.

Biayanya masuknya tidak fantastis dan terbilang murah, yaitu jika ingin masuk playgroup nya, dikenakan uang masuk Rp. 2 juta dan apalabila ingin sampai ke TK, total bisa Rp. 10 juta, tapi diskon 50%. SPP nya sendiri untuk playgroup Rp. 950 rb dan TK Rp. 1.100.000



Senin, 09 Maret 2020

Review Preschool/TK Islam di Duren Sawit Jakarta Timur (TK Alfi Izzah)

 

Sekolah oh sekolah, baru kemarin Kio saya coba masuk ke TPA. Anaknya emang benar-benar mau main, jadi belum bisa nih dia masuk TPA di usia 3 tahun. Jadi dilema juga, kudu TK Islam, apa TK umum yang 80% dia main-main menyalurkan energi.

Ini satu TK yang menurut saya lumayan affordable dari segi biaya. Dua tahun belakang sekolah ini menjadi sekolah Islam yang awalnya sekolah umum bernama Doctor Rabbit Duren Sawit. Kini menjadi TK Alfi Izzah Duren Sawit, cabang dari Petukangan Jakarta Utara. 

Sekolah ini berada di dalam komplek Taman Duren Sawit yaitu dekat ke arah Kinderfield Duren Sawit. 

Pertama saya masuk melihat brosur harga, lumayan di bawah biaya TK yang biasa saya lihat. 
Kedua saya lihat situasi ruang kelas. Standard seperti ruang kelas TK, warna warni. Lalu bagian tengah gedung ada Hall dengan playground kecil yang biasa digunakan circle time di pagi hari. 

Di area luar playground outdoor saya takjub, sejauh ini playground terbesar lah disini, ada kolam renang, lapangan, mainan sepeda dan mobil-mobilan. 

Kolam renang adalah nilai plus dari sekolah ini. Kebanyakan sekolah, ekstrakulikuler renang biasanya di luar sekolah. 

Untuk area playground dan lapangan ini sebetulnya memang terlihat agak usang, apalagi mobilan dan sepedanya juga tidak terlalu bagus. Ya cukup lah ya dengan biaya sekolah yang masih lumayan terjangkau. 

Penting bagi saya untuk mengetahui apakah jadwal sekolah yang cuma 1.5 jam selesai, pulang atau ada waktu nya anak banyak bermain? 

Jadi untuk di TK Islam Alfi Izzah ini, kelas toddler yaitu 2-3 tahun, lalu preschool 3 tahun ke atas, kegiatan pagi adalah circle time. Lalu dilanjutkan bermain ke kelas. Sekitar pukul 09.30 snack time atau makan siang, jika sudah selesai bisa main lalu kembali ke kelas. Kelas preschoolnya sendiri masuk seminggu 3x masuk dari jam 08.15-11.00, lumayan banget kan hampir 3 jam. 

Kolam renang yang disediakan pun bisa untuk kelas toddler dan preschoolnya. Untuk TK sudah ada banyak kegiatan, melukis, musik, menari, taekondo, iqro, tergantung peminatnya. Jika ekstrakulikuler, jam pulangnya bisa menjadi jam 12 siang. 

Untuk yang bertempat tinggal area rawa domba Duren Sawit, menurut saya sekolah ini bisa jadi pilihan. :) 


Kamis, 05 Maret 2020

Preschool/Playgroup di Area Bintara Bekasi Barat

 

 Selamat datang fase kegalauan memilih sekolah!!

Besok Juni anak saya menginjak usia ke 3 tahun. Awalnya anti banget nyekolahin anak usia dini. Tapi setelah tanya sana-sini (belum tanya psikolog), lalu faktor karena sekarang sudah ada adiknya juga, jadilah kami memutuskan untuk menyekolahkan Kio ke preschool setidaknya di usia 3.5 tahun.

Kenapa demikian? Karena ternyata, yang dinamakan golden age anak atau masa keemasan anak ini adalah usia 0-5 tahun, Dan kalau mengikuti keputusan saya sebelumnya untuk menyekolahkan Kio diusia 5 tahun, berati saya akan melewati golden age nya. Saya dan suami sudah memutusan menyekolahkan Kio tahun ajaran besok yaitu 2020.

Lalu  sekarang, saya punya kendala dalam memilih sekolah. Karena rencananya, tahun depan saat Kio TK, kami akan pindah rumah ke daerah Jatiwaringin. Jadi, PRnya mencari sekolah hanya untuk 1 tahun kedepan dengan range uang pangkal yang tidak terlalu mahal, tapi tetap ingin sekolah yang lumayan bagus.

Berikut adalah referensi sekolah di area Bintara Bekasi. Lumayan ada beberapa pilihan, karena masih bisa ke area Jakarta Timur (Pondok Kelapa, Duren Sawit), bisa ke area Galaxy/Kalimalang, kalau Bintara nya sendiri sepertinya belum banyak.

Sekolah yang kami tuju adalah sekolah islam. Pertama saya mencari Preschool ke area Pondok Kelapa Jakarta Timur, ada 2 sekolah di area masjid Pondok Kelapa yaitu TK Baitussalam dan TK Al Muhajirin. Harga menentukan kualitas, kedua TK tersebut belum membuat saya jatuh hati.

Lalu satu TK bernama TK Khalifah Pondok Kelapa yang sudah menjadi incaran saya. Hanya berjarak 2 km dari rumah. Fasilitas bagus (Kolam renang, Plaground, lapangan). Program pendidikannya jelas, lulus TK, anak sudah bisa sholat, hafalan Juz 30, berakhlak mulia dan sudah bisa renang.

Waktu belajar juga tidak nanggung; Seminggu 3x, jam 08.00-11.00. Untuk biaya, Uang Gedung, Kegiatan Tahunan, Seragam+Tas, semua Rp.13.500.000, tapi ada harga diskon menjadi 12 juta, SPP perbulan Rp.800.000. Sejauh ini TK Khalifah yang menjadi nominasi sekolah Kio karena pertimbangan jarak dan waktu sekolah. 

TK lainnya adalah Kid's Campus. Awalnya saya berpikir ini TK umum, tapi ternyata taglinenya adalah Islamic Bilingual School. 

Kid's Campus ini ada di area Bintara Bekasi. Memiliki gedung yang juga lumayan besar. Ada fasilitas playground outdoor, lapangan indoor, ekstrakulikuler Drum Band, renang dan sudah bilingual. 

Murid nya cukup banyak, jadinya untuk preschool nya sendiri memiliki gedung yang berbeda, yaitu di sebuah rumah dekat dari gedung utama. 

Ketika saya datang ke gedung preschool, first impression saya adalah, gurunya baik-baik sekali. Mereka benar-benar memperhatikan setiap anak, karena saat saya datang, sedang Ada kelas toddler yang murid nya hanya 3 orang. Sedangkan kelas preschool yang berbeda hari, ada sampai 20 murid. Kio sangat menikmati permainan disana bersama guru-gurunya. Untuk fasilitas preschool, ada playground indoor dan outdoor. 

Walaupun Kio sepertinya senang sekolah disana, jarak nya pun lumayan dekat dari rumah, saya belum menominasikan sekolah ini, karena menurut saya preschool nya masih sama seperti playgroup pada umumnya. Tidak ada estrakulikuler, playground standard, dan juga masih bahasa indonesia. Jadi jika Kio tidak melanjutkan ke TK nya, sayang sekali. Jam sekolah nya pun hanya 5 jam seminggu, masuk 3x. Menurut saya terlalu nanggung. 

Jika mencari preschool sampai dengan TK, Kid's Campus bisa menjadi nominasi, karena uang pangkalnya cukup worth it dengan uang SPP yang terjangkau tapi kegiatan TK nya banyak. 

Biaya Uang Masuk Kid's Campus dari preschool yaitu Rp. 13.600.000 dengan SPP Rp. 600.000. 

Saya akan visit beberapa sekolah lagi di daerah Galaxy Bekasi, nanti akan saya share lagi review nya. Terima kasihh 😁