Tampilkan postingan dengan label playgroupbekasi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label playgroupbekasi. Tampilkan semua postingan

Kamis, 05 Maret 2020

Preschool/Playgroup di Area Bintara Bekasi Barat

 

 Selamat datang fase kegalauan memilih sekolah!!

Besok Juni anak saya menginjak usia ke 3 tahun. Awalnya anti banget nyekolahin anak usia dini. Tapi setelah tanya sana-sini (belum tanya psikolog), lalu faktor karena sekarang sudah ada adiknya juga, jadilah kami memutuskan untuk menyekolahkan Kio ke preschool setidaknya di usia 3.5 tahun.

Kenapa demikian? Karena ternyata, yang dinamakan golden age anak atau masa keemasan anak ini adalah usia 0-5 tahun, Dan kalau mengikuti keputusan saya sebelumnya untuk menyekolahkan Kio diusia 5 tahun, berati saya akan melewati golden age nya. Saya dan suami sudah memutusan menyekolahkan Kio tahun ajaran besok yaitu 2020.

Lalu  sekarang, saya punya kendala dalam memilih sekolah. Karena rencananya, tahun depan saat Kio TK, kami akan pindah rumah ke daerah Jatiwaringin. Jadi, PRnya mencari sekolah hanya untuk 1 tahun kedepan dengan range uang pangkal yang tidak terlalu mahal, tapi tetap ingin sekolah yang lumayan bagus.

Berikut adalah referensi sekolah di area Bintara Bekasi. Lumayan ada beberapa pilihan, karena masih bisa ke area Jakarta Timur (Pondok Kelapa, Duren Sawit), bisa ke area Galaxy/Kalimalang, kalau Bintara nya sendiri sepertinya belum banyak.

Sekolah yang kami tuju adalah sekolah islam. Pertama saya mencari Preschool ke area Pondok Kelapa Jakarta Timur, ada 2 sekolah di area masjid Pondok Kelapa yaitu TK Baitussalam dan TK Al Muhajirin. Harga menentukan kualitas, kedua TK tersebut belum membuat saya jatuh hati.

Lalu satu TK bernama TK Khalifah Pondok Kelapa yang sudah menjadi incaran saya. Hanya berjarak 2 km dari rumah. Fasilitas bagus (Kolam renang, Plaground, lapangan). Program pendidikannya jelas, lulus TK, anak sudah bisa sholat, hafalan Juz 30, berakhlak mulia dan sudah bisa renang.

Waktu belajar juga tidak nanggung; Seminggu 3x, jam 08.00-11.00. Untuk biaya, Uang Gedung, Kegiatan Tahunan, Seragam+Tas, semua Rp.13.500.000, tapi ada harga diskon menjadi 12 juta, SPP perbulan Rp.800.000. Sejauh ini TK Khalifah yang menjadi nominasi sekolah Kio karena pertimbangan jarak dan waktu sekolah. 

TK lainnya adalah Kid's Campus. Awalnya saya berpikir ini TK umum, tapi ternyata taglinenya adalah Islamic Bilingual School. 

Kid's Campus ini ada di area Bintara Bekasi. Memiliki gedung yang juga lumayan besar. Ada fasilitas playground outdoor, lapangan indoor, ekstrakulikuler Drum Band, renang dan sudah bilingual. 

Murid nya cukup banyak, jadinya untuk preschool nya sendiri memiliki gedung yang berbeda, yaitu di sebuah rumah dekat dari gedung utama. 

Ketika saya datang ke gedung preschool, first impression saya adalah, gurunya baik-baik sekali. Mereka benar-benar memperhatikan setiap anak, karena saat saya datang, sedang Ada kelas toddler yang murid nya hanya 3 orang. Sedangkan kelas preschool yang berbeda hari, ada sampai 20 murid. Kio sangat menikmati permainan disana bersama guru-gurunya. Untuk fasilitas preschool, ada playground indoor dan outdoor. 

Walaupun Kio sepertinya senang sekolah disana, jarak nya pun lumayan dekat dari rumah, saya belum menominasikan sekolah ini, karena menurut saya preschool nya masih sama seperti playgroup pada umumnya. Tidak ada estrakulikuler, playground standard, dan juga masih bahasa indonesia. Jadi jika Kio tidak melanjutkan ke TK nya, sayang sekali. Jam sekolah nya pun hanya 5 jam seminggu, masuk 3x. Menurut saya terlalu nanggung. 

Jika mencari preschool sampai dengan TK, Kid's Campus bisa menjadi nominasi, karena uang pangkalnya cukup worth it dengan uang SPP yang terjangkau tapi kegiatan TK nya banyak. 

Biaya Uang Masuk Kid's Campus dari preschool yaitu Rp. 13.600.000 dengan SPP Rp. 600.000. 

Saya akan visit beberapa sekolah lagi di daerah Galaxy Bekasi, nanti akan saya share lagi review nya. Terima kasihh 😁